Unhas Gelar Konferensi Internasional ICAST 2023, Mendorong Tercapainya Iptek Unggul
MAGENTA -- Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin (FT Unhas) menyelenggarakan konferensi internasional bertajuk The 18th International Student Conference on Advance Science and Technology (ICAST). Konferensi dihelat di CSA Building, Fakultas Teknik, Gowa, pada 18-20 September 2023.
Kegiatan yang mengusung tema “Strengthen the Research Efforts Towards Ultimate Science and Technology Implementation” ini dihadiri narasumber Prof. Mitsuyo Kishida (Kumamoto University, Japan), Assoc. Prof. Hajime Miyauchi (Kumamoto University, Japan), Prof. Ogawa Hisao (President of Kumamoto University) dan Prof. Hitoshi Fujimoto (Dean of Graduate School of Science and Technology, Kumamoto University).
Dekan FT Unhas Prof Muhammad Isran Ramli dalam sambutannya menyampaikan ungkapan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat pada penyelenggaraan ICAST 2023. Ia berharap kegiatan ini bisa menjadi media bagi peserta yang memiliki minat riset untuk berkontribusi mendorong tercapainya iptek unggul.
BACA JUGA: Daftar Pemenang Lomba Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Bidang Maritim Unhas 2023
"Melalui kegiatan ini diharapkan menjadi sarana berfikir lebih baik, menambah pengetahuan dan pengalaman hingga koneksi. Para peserta juga bisa saling berdiskusi untuk menemukan ide dan gagasan pengembangan ipteks," jelas Prof. Isran dikutip dari unhas.ac.id, Selasa (19/9/2023).
Pada kesempatan yang sama, Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa juga menyampaikan ungkapan terima kasih dan apresiasi atas terselenggaranya ICAST 2023. Menurutnya, kegiatan ini menjadi sarana bagi para akademisi untuk menemukan ide dan gagasan yang bisa dijadikan rujukan dalam mendorong penguatan Indonesia dalam berbagai sektor.
BACA JUGA: Mengenal Pramaditya Wicaksono, Guru Besar Termuda UGM di Usia 35 Tahun