News

Hore, Pemain Persib Bandung Dapat Libur Tiga Hari

Pemain Persib Bandung diliburkan tiga hari dan tidak ada program latihan individu. Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA

MAGENTA -- Setelah menang 3-2 atas Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-15 Liga 1 2023/2024 di Stadion Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (7/10/2023), seluruh pemain Persib Bandung mendapat libur selama tiga hari.

Asisten pelatih Persib Yaya Sunarya mengatakan, pemain diharapkan bisa memaksimalkan waktu libur tiga hari dengan istirahat sambil berkumpul bersama keluarganya.

"Seperti yang coach (Bojan Hodak) sampaikan, pemain diliburkan tiga hari dan tidak ada program latihan individu yang ditugaskan kepada pemain. Istirahat total," kata Yaya dikutip dari persib.co.id, Senin (9/10/2023).

BACA JUGA: Daisuke Sato Tinggalkan Persib Bandung

Setelah jeda internasional untuk FIFA Matchday, Persib akan menghadapi Borneo FC di Stadion Segiri Samarinda, 21 Oktober 2023 mendatang.

Saat ini Persib berada di peringkat tiga klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 27 poin. Dari 15 kali pertandingan yang sudah dilakoni, Maung Bandung meraih kemenangan tujuh kali, kalah dua kali, dan seri dua kali.

Sementara, peringkat satu masih diduduki Borneo dengan 31 poin. Dari 15 kali laga yang sudah dimainkan, Borneo meraih kemenangan sembilan kali, imbang empat kali, dan kalah dua kali.

Madura United berada di peringkat dua dengan raihan 30 poin. Tim berjuluk Laskar Karapan Sapi menang sembilan kali, seri tiga kali, dan kalah tiga kali dari 15 pertadingan yang sudah dijalani.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

BACA JUGA: Hasil Liga 1: Barito Tahan Imbang Persija, Persib Sikat Persebaya