News

Hasil Sidang Komdis PSSI: Persija dan Persebaya Kena Denda Masing-Masing Rp 50 Juta

Pendukung Persebaya Surabaya/ilustrasi. Foto: ANTARA/Hendra Nurdiyansyah

MAGENTA -- Komite Disiplin (Komdis) PSSI memberi hukuman denda kepada dua klub yang sedang berlaga di komptisi Liga 1 2023/2024.

Persija Jakarta harus membayar denda sebesar Rp 50 juta. Persebaya Surabaya juga kena sanksi denda Rp 50 juta.

Sanksi denda diberikan kepada Persija karena penonton memasuki area lapangan dan menghampiri pemain Persija Jakarta saat melawan PSIS Semarang pada 29 Oktober 2023.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

BACA JUGA: Hasil Sidang Komdis PSSI: Persija Jakarta Kena Denda 20 Juta, Dewa United Rp 50 Juta

Sementara, Persebaya Surabaya harus membayar denda karena terjadi penyalaan api yang dilakukan oleh suporter Persebaya Surabaya di Tribun Barat saat melawan Persik Kediri pada 27 Oktober 2023.

Berikut hasil sidang Komite Disiplin PSSI, 1, 2 dan 3 November 2023 dikutip dari pssi.org:

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 1 November 2023

1. Klub Persebaya Surabaya
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persik Kediri vs Persebaya Surabaya
- Tanggal Kejadian: 27 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi pelemparan kemasan minuman sebanyak 2 buah yang dilakukan oleh suporter Persebaya Surabaya di Tribun Barat
- Hukuman: sanksi denda Rp.20.000.000,-

2. Klub Persebaya Surabaya
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persik Kediri vs Persebaya Surabaya
- Tanggal Kejadian: 27 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi penyalaan api yang dilakukan oleh suporter Persebaya Surabaya di Tribun Barat
- Hukuman: sanksi denda Rp.50.000.000,-

3. Klub Persija Jakarta
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persija Jakarta
- Tanggal Kejadian: 29 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: terdapat 2 orang penonton memasuki area lapangan dan menghampiri pemain Tim Persija Jakarta
- Hukuman: Teguran Keras

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 1 November 2023 (Kompetisi Elite Pro Academy)

1. Sdr. Faishal Khaerul Fadhillah (Pemain Persib Bandung U20)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U20 2023/2024
- Pertandingan: Rans Nusantara FC U20 vs Persib Bandung U20
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: mendorong perangkat pertandingan serta mendapatkan kartu merah langsung
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 4 pertandingan; sanksi denda Rp.5.000.000,-

2. Tim Rans Nusantara FC U20
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U20 2023/2024
- Pertandingan: Rans Nusantara FC U20 vs Persib Bandung U20
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: dalam pertandingan tersebut ada 6 orang pemain mendapatkan kartu kuning
- Hukuman: sanksi denda Rp.5.000.000,-

3. Sdr. Aldi Seno Nugroho (Pemain PSIS Semarang U20)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U20 2023/2024
- Pertandingan: PS Barito Putera U20 vs PSIS Semarang U20
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: menghalangi pemain lawan mencetak gol serta mendapatkan kartu merah langsung
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 1 pertandingan; sanksi denda Rp.5.000.000,-

4. Sdr. M. Raihan (Pemain PS Barito Putera U18)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U18 2023/2024
- Pertandingan: PS Barito Putera U18 vs PSIS Semarang U18
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: menanduk pemain lawan serta mendapatkan kartu merah langsung
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan; sanksi denda
Rp.5.000.000,-

5. Sdr. Lando Ishaq Syahbana (Pemain PSIS Semarang U18)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U18 2023/2024
- Pertandingan: PS Barito Putera U18 vs PSIS Semarang U18
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: memukul pemain lawan serta mendapatkan kartu merah langsung
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan; sanksi denda Rp.5.000.000,-

6. Sdr. Zacky Abdul Malik (Pemain Dewa United FC U18)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U18 2023/2024
- Pertandingan: Persita Tangerang U18 melawan Dewa United FC U18
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan protes berlebihan terhadap perangkat pertandingan
- Hukuman: Teguran Keras

7. Sdr. Nasywa Rihadatul Aisy (Pemain Madura United FC U16)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U16 2023/2024
- Pertandingan: Madura United FC U18 vs Persebaya Surabaya U18
- Tanggal Kejadian: 29 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan tekel keras serta mendapatkan kartu merah langsung
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan; sanksi denda Rp.5.000.000,-

8. Sdr. Ahmad Abror Fadhillah (Pemain Dewa United FC U16)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U16 2023/2024
- Pertandingan: Persita Tangerang U16 melawan Dewa United FC U16
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: menyikut pemain lawan serta mendapatkan kartu merah langsung
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan; sanksi denda
Rp.5.000.000,-

9. Sdr. Lukman Adi Nugroho (Pemain PSS Sleman U16)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U16 2023/2024
- Pertandingan: Borneo FC Samarinda U16 melawan PSS Sleman U16
- Tanggal Kejadian: 29 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: menghalangi pemain lawan mencetak gol serta mendapatkan kartu merah langsung
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan; denda Rp.5.000.000

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 2 November 2023

1. Klub Persija Jakarta
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persija Jakarta
- Tanggal Kejadian: 29 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: terdapat 2 orang penonton memasuki area lapangan dan menghampiri pemain Tim Persija Jakarta
- Hukuman: denda Rp.50.000.000,-

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 3 November 2023 (Kompetisi Elite Pro Academy)

1. Sdr. Budiman (Ofisial Persib Bandung U20)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U20 2023/2024
- Pertandingan: Rans Nusantara FC U20 vs Persib Bandung U20
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: mengucapkan kata-kata penghinaan kepada perangkat pertandingan
- Hukuman: skors larangan berpartisipasi dalam pertandingan sebanyak 4 pertandingan; sanksi denda Rp.10.000.000,-

2. Sdr. Fajar Febrianto (Ofisial Persib Bandung U20)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U20 2023/2024
- Pertandingan: Rans Nusantara FC U20 vs Persib Bandung U20
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: mengucapkan kata-kata penghinaan kepada perangkat pertandingan
- Hukuman: skors larangan berpartisipasi dalam pertandingan sebanyak 4 pertandingan; sanksi denda Rp.10.000.000,-

3. Sdr. Gilang Fauzi Ramdani (Ofisial Persib Bandung U20)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U20 2023/2024
- Pertandingan: Rans Nusantara FC U20 vs Persib Bandung U20
- Tanggal Kejadian: 28 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: mengucapkan kata-kata penghinaan kepada perangkat pertandingan
- Hukuman: skors larangan berpartisipasi dalam pertandingan sebanyak 4 pertandingan; sanksi denda Rp.10.000.000,-

4. Sdr. Adun Junaedy (Ofisial Persebaya Surabaya U20)
- Nama Kompetisi: EPA Liga 1 U20 2023/2024
- Pertandingan: Madura United FC U20 vs Persebaya Surabaya U20
- Tanggal Kejadian: 29 Oktober 2023
- Jenis Pelanggaran: mengintimidasi dan mengancam perangkat pertandingan
- Hukuman: skors larangan berpartisipasi dalam pertandingan sebanyak 4 pertandingan; sanksi denda Rp.5.000.000,-

Hasil Sidang Komite Banding PSSI, 1 November 2023

1. Klub Sriwijaya FC
- Pelanggaran: Tidak Menyertakan Pemain U-21 dalam Starting XI
- Sanksi Komite Disiplin PSSI: Kalah 0 - 3 dari Semen Padang; Pengurangan 3 poin (forfeit) dan denda Rp. 45.000.000,-;
- Memperbaiki SK Komite Disiplin PSSI
- Sanksi: Kalah 0-3 dari Semen Padang; dikurangi 3 poin