InJourney Dukung Mudik Asyik Bersama BUMN 2024, Antar Pemudik ke Yogyakarta
MAGENTA -- InJourney Tourism Development Corporation (ITDC), anak perusahaan PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney turut berpartisipasi dalam Program “Mudik Asyik Bersama BUMN 2024”, Jumat (5/4/2024). InJourney menyediakan bus yang mengantarkan 36 pemudik dengan tujuan Yogyakarta.
Flag off keberangkatan Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 dilaksanakan secara serentak di Silang Monas. Acara pelepasan rombongan bus dan peserta Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 dilakukan oleh Menteri BUMN Erick Thohir bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo, dan sejumlah Direksi BUMN, termasuk Direktur SDM dan Digital InJourney Herdy Harman.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Direktur Utama ITDC Ari Respati dan Direktur Operasi ITDC Troy Reza Warokka untuk melepas keberangkatan bus mudik ITDC dengan rute Jakarta menuju Yogyakarta. Dalam perjalanan menuju Yogyakarta, masing-masing pemudik mendapat fasilitas berupa baju kaos resmi Mudik Asyik Bersama BUMN 2024, sebagai identitas dan bentuk apresiasi atas partisipasi mereka dalam program ini.
Selain itu, ITDC juga memberikan goodie bag kepada setiap pemudik yang berisi berbagai kebutuhan selama perjalanan, seperti air mineral, snack, permen, dan obat-obatan. “Kami harap fasilitas ini dapat memberikan kenyamanan dan melengkapi kebutuhan dasar selama perjalanan mudik,” ucap Direktur Utama ITDC Ari Respati.
Selain menyediakan transportasi dan fasilitas mudik, ITDC juga memberikan uang saku kepada setiap pemudik untuk mendukung kebutuhan mereka selama perjalanan hingga tiba di tujuan.
Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 bertujuan memberikan pengalaman mudik yang aman, nyaman, dan berkesan bagi masyarakat Indonesia. “ITDC turut berbahagia dapat berkontribusi dalam program ini dan berharap perjalanan ini membawa kebahagiaan bagi semua pemudik dan menjadi bagian dari upaya bersama untuk menciptakan pengalaman mudik yang berkesan,” kata Ari.