News

KRI Frans Kaisiepo-368 Terima Penghargaan Letter of Commendation dari PBB

Serah terima mandat dari KRI Frans Kaisiepo-368 kepada KRI Diponegoro-365 di Pelabuhan Beirut, Lebanon, Selasa (9/1/2034). Foto: tnial.mil.id

MAGENTA -- Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Frans Kaisiepo-368 menerima penganugerahan Letter of Commendation dalam Transfer of Authority (TOA) ke KRI Diponegoro-365.

Pemberian penghargaan dipimpin oleh Maritime Task Force (MTF) Commander, Rear Admiral Dirk Gurtner (Jerman) dan ditandatangi oleh Head of Mission/ Force Commander, Major General Aroldo Lazaro Saenz (Spanyol), saat kedua kapal perang kebanggaan Indonesia tersebut sandar di Dermaga Beirut, Lebanon, Selasa (9/1/2024).

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Penghargaan tertinggi PBB itu diberikan karena KRI Frans Kaisiepo-368 berkontribusi luar biasa dalam mengemban mandat, kesigapan merespon panggilan kemanusiaan, keteladanan, dan pengabdian melebihi panggilan tugas. Penghargaan ditandatangani Head of Mission/ Force Commander, Major General Aroldo Lazaro Saenz (Spanyol).

BACA JUGA: Empat Kapal Perang Asing Kibarkan Merah Putih di Laut Mediterania

Dikutip dari tnial.mil.id, Kamis (11/1/2023), MTF Commander dalam amanatmya menyampaikan apresiasi tinggi dan rasa bangga atas pengabdian KRI Frans Kaisiepo-368 yang telah mengemban mandat dengan luar biasa melebihi panggilan tugas. Hal tersebut akan selalu dikenang dan menjadi teladan bagi seluruh unsur MTF.

Lebih lanjut MTF Commander juga mengucapkan selamat bergabung kepada KRI Diponegoro-365 dan meyakini akan mampu menjalankan misi dengan komitmen, dedikasi, spirit dan mindset yang sama dengan pendahulunya.

Atas nama PBB, MTF Commander secara khusus menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Indonesia atas komitmen kuat untuk terus berkontribusi dalam misi perdamaian dunia.

BACA JUGA: Ini Daftar Gaji dan Tunjangan TNI, dari Prajurit Hingga Jenderal

Sebelumnya telah dilaksanakan secara simbolis serah terima tugas dan tanggung jawab penjaga perdamaian dari Dansatgas MTF TNI Konga XXVIII-N/UNIFIL Letkol Laut (P) John David Nalasakti Sondakh kepada Dansatgas MTF TNI Konga XXVIII-O/UNIFIL Letkol Laut (P) Wirastyo Haprabu, dihadapan MTF Commander dan para undangan.

Bertindak sebagai komandan upacara Wadansatgas MTF TNI Konga XXVIII-N/UNIFIL Letkol Laut (P) Abdiyan Syaiful Hidayat. Upacara TOA menandai bahwa Satgas MTF TNI Konga XXVIII-O/UNIFIL KRI Diponegoro-365 resmi menjadi pasukan perdamaian di Lebanon berdasarkan UNSCR 1701.

Upaca dilanjutkan dengan resepsi yang menampilkan kekayaan budaya nusantara di geladak Heli KRI Frans Kaisiepo-368.

BACA JUGA: Baca Juga: HUT ke-78 TNI: Ranking Kekuatan Militer Dunia, Malaysia Peringkat 42, Indonesia Urutan Berapa?

Turut dihadiri dalam TOA, Komandan PMPP TNI Laksda TNI Retiono Kunto, Commander in Chief of LAF Navy Admiral Haissam Danaouwi, Komandan Kontingen Garuda UNIFIL Kolonel Inf Syafruddin, Chief of Staff  MTF Kolonel Laut (P) Abdul Haris, DCO Sector east  Kolonel Inf Harri Poernomo, Komandan FHQSU Kolonel Arm Ezra Nathanael dan Para Dansatgas di UNIFIL.

 

Terpisah, Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali menyampaikan kepada seluruh prajurit Jalasena yang tengah bertugas dalam misi perdamaian dunia untuk memberikan yang terbaik dalam setiap tugas yang diamanahkan serta menjaga nama baik TNI AL, Bangsa, dan Negara agar tetap harum di kancah internasional.