Pesawat Keempat C-130J-30 Super Hercules Pesanan Kemhan Tiba di Lanud Halim
MAGENTA -- Pesawat keempat C-130J-30 Super Hercules dengan tail number A-1344 pesanan Kementerian Pertahanan RI mendarat dengan sempurna di Apron Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (22/1/2024).
Kedatangan pesawat angkut militer produksi Lockheed Martin Amerika Serikat ini disambut langsung oleh Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau) Marsekal Madya TNI Andyawan Martono Putra.
Saat mendarat, C-130J-30 Super Hercules langsung melaksanakan tradisi water salute sebagai tanda ucapan selamat datang di Lanud Halim Perdanakusuma. Pesawat tersebut terbang menuju Jakarta dimulai dari Marietta-San Diego-Honolulu-Marshal Island-Guam-Lanud Halim Perdanakusuma.
BACA JUGA: Bacaan Dzikir Setelah Subuh Sebagai Pembuka Rezeki Melimpah
Penerbangan dipimpin oleh Komandan Skadron Udara 31 Letkol Pnb Alfonsus Fatma Astara Duta, didampingi Kasiopslat Disops Lanud Halim Perdanakusuma Mayor Pnb Chandra Danang Jaya, dan Kaflight Line 1 Flighthar Skadud 31 Kapten Tek Barry Yoga Patria.
Ada juga sejumlah personel ahli dari Lockheed Martin turut serta dalam perjalanan tersebut, yaitu Richard Anthony, John Justin, Rolland Mark, dan Robert John.
C-130J-30 Super Hercules ini merupakan pesawat keempat dari total lima unit pesanan Kementerian Pertahanan RI untuk memperkuat TNI AU. Tiga pesawat sebelumnya telah tiba pada bulan Maret, Juni, dan Agustus 2023. Pembelian pesawat tersebut memperkuat Skadron Udara 31 Wing I Lanud Halim Perdanakusuma.
BACA JUGA: TNI AL Butuh 12 Kapal Selam Guna Perkuat Pertahanan Maritim Indonesia
Pesawat C-130J-30 dipersiapkan untuk melakukan berbagai misi angkutan udara baik Operasi Militer Perang maupun Operasi Militer Selain Perang. Pesawat ini juga merupakan pesawat terbaru dan tercanggih di kelasnya dengan menggunakan teknologi glass cockpit dan mesin Rolls Royce AR2100D3 Turboprop dengan kecepatan mencapai 410 MPH atau 356 KTAS.
Pesawat C-130J-30 Super Hercules dipilih oleh Kementerian Pertahanan karena sangat efektif untuk negara kepulauan seperti Indonesia yang memiliki wilayah sangat luas dan banyak runway pendek.
BACA JUGA: Buruan Daftar! TNI AD Buka Pendaftaran Tamtama Mulai 1 Februari 2024
Sumber: Kementerian Pertahanan Republik Indonesia