Khazanah

Kisah Nabi Adam Minta Buah-buahan dari Surga Menjelang Kematiannya

Ilustrasi. Foto: Pixabay
Ilustrasi. Foto: Pixabay

MAGENTA -- Nabi Adam AS adalah manusia pertama yang diciptakan oleh Allah SWT untuk menjadi khalifah di muka bumi. Adam terusir dari surga ke bumi karena melanggar perintah Allah SWT.

Padahal sewaktu di surga Adam memiliki segalanya. Allah SWT hanya memintanya untuk menjauhi buah khuldi. Namun, Adam 'terpeleset' oleh godaan setan.

BACA JUGA: Tak Rela Firaun Bertaubat, Malaikat Jibril Sumpal Mulut Firaun dengan Lumpur

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

.

Nabi Adam menjajal buah khuldi. Setelah itu, Adam dan Hawa diturunkan ke bumi dalam kondisi terpisah.

"Wahai Adam! Tinggallah engkau dan istrimu di dalam surga, dan makanlah dengan nikmat (berbagai makanan) yang ada di sana sesukamu. (Tetapi) janganlah kamu dekati pohon ini, nanti kamu termasuk orang-orang yang zhalim!" (Surat Al Baqarah ayat 35).

Dinukil dari buku Kisah-Kisah Nubuat dari Nabi SAW oleh Umar Sulaiman Abdullah Al-Asyqar, ketika kematian akan menjemputnya, Nabi Adam AS menginginkan buah-buahan surga. Ini menunjukkan rasa cinta Adam kepada surga dan kerinduan untuk kembali ke sana.

BACA JUGA: Tata Cara Sholat Fardhu Lengkap, Muslim Wajib Tahu

Bagaimana Adam tidak merindukan surga...