Resep Herbal Prof Hembing: Seledri, Apel, dan Belimbing Wuluh untuk Obat Hipertensi
MAGENTA -- Hipertensi adalah istilah medis ketika kondisi tekanan darah pada tubuh melebihi batas normal. Tekanan darah dibagi dua bagian, yaitu sistolik dan diastolik.
Tekanan sistolik adalah tekanan saat jantung memompa darah ke seluruh tubuh, sedangkan tekanan diastolik adalah tekanan saat jantung berelaksasi sebelum kembali memompa darah.
BACA JUGA: Hadits Lalat Tercelup di Minuman, Shahih atau Palsu?
.
Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah kondisi di saat tekanan sistolik melebihi 140 mmHg dan diastoliknya melebihi 90 mmHg. Kondisi seperti ini jika tidak segera ditangani akan memunculkan penyakit berbahaya seperti gagal jantung, penyakit ginjal, dan strok.
Secara umum gejala yang bisa jadi dirasakan oleh penderita hipertensi adalah sakit kepala terutama di bagian belakang, vertigo, dengung atau desis di dalam telinga, masalah penglihatan, sesak napas, nyeri di bagian dada, kelelahan. Namun, ada juga kasus hipertensi ditemukan pada pasien yang tidak bergejala.
BACA JUGA: Kaum FOMO Merapat, Ini 10 Perbedaan Threads dengan Twitter
Kamu bisa mencegah penyakit hipertensi dengan melakukan langkah-langkah penerapan pola hidup sehat, seperti mengonsumsi garam tidak lebih dari 5-6 gram per hari, menjaga berat badan normal, dan membatasi konsumsi kafein.
Kemudian mengonsumsi sayur dan buah-buahan, tidak merokok, berolahraga secara teratur, membatasi asupan makanan yang mengandung lemak jenuh tinggi, mengurangi minuman beralkohol, mengelola stres, dan tidur yang cukup serta berkualitas.
BACA JUGA: Resep Herbal Prof Hembing: Kunyit dan Bunga Mawar Atasi Tidur Mendengkur
Resep herbal mengatasi hipertensi di halaman selanjutnya...