Khazanah

Umat Muslim Disunnahkan Lakukan Amalan Ini di Hari Jumat

Masjid 99 Kubah, Makassar, Sulawesi Selatan. Foto: ANTARA/Arnas Padda
Masjid 99 Kubah, Makassar, Sulawesi Selatan. Foto: ANTARA/Arnas Padda

MAGENTA -- Bagi umat Islam, Jumat adalah hari istimewa. Jumat disebut sebagai sayyidul ayyam (penghulunya hari) yang artinya hari yang memiliki nilai istimewa di antara hari-hari lain dalam sepekan.

Ada ibadah yang secara khusus dianjurkan oleh syariat pada hari Jumat. Berikut ini amalan yang bisa dilakukan umat Islam di hari Jumat, dikutip dari laman NU Online.

BACA JUGA: Bacaan Doa Iftitah Lengkap Arab, Latin, dan Terjemahan

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

.

Umat Muslim Disunnahkan Lakukan Amalan Ini di Hari Jumat

1. Mandi Jumat

مَنْ أَتَى الْجُمُعَةَ مِنَ الرِّجَالِ أَوِ النِّسَاءِ فَلْيَغْتَسِلْ وَمَنْ لَمْ يَأْتِهَا فَلَيْسَ عَلَيْهِ غُسْلٌ

“Barangsiapa dari laki-laki dan perempuan yang menghendaki Jumat, maka mandilah. Barangsiapa yang tidak berniat menghadiri Jumat, maka tidak ada anjuran mandi baginya”. (HR. Ibnu Khuzaimah dan Ibnu Hibban).

Kesunnahan mandi Jumat ini tidak hanya berlaku bagi laki-laki yang diwajibkan melakukan Jumat, namun juga berlaku bagi anak kecil, hamba sahaya, perempuan dan musafir yang berniat menghadiri sholat Jumat, meskipun mereka tidak diwajibkan melaksanakan Jumat.

2. Bergegas hadir menuju tempat sholat Jumat

Sejak terbit fajar di pagi hari Jumat, dianjurkan bergegas menuju tempat sholat Jumat. Seseorang yang lebih awal berangkat Jumatan mendapatkan pahala melebihi orang yang datang setelahnya.

Anjuran ini berlaku untuk selain imam. Adapun bagi imam yang disunahkan baginya adalah mengakhirkan hadir sampai waktu khutbah, karena mengikuti sunah Rasulullah.

3. Memakai pakaian putih

Anjuran ini berdasarkan hadits Nabi:

اِلْبَسُوْا مِنْ ثِيَابِكُمْ اَلْبَيَاضَ فَإِنَّهَا مِنْ خَيْرِ ثِيَابِكُمْ

“Pakailah dari pakaian kalian yang berwarna putih. Karena sesungguhnya pakaian putih termasuk pakaian terbaik bagi kalian”. (HR. al-Tirmidzi).

BACA JUGA: Apa Hukumnya tidak Sholat Jumat karena Hujan Lebat?

Amalan sunnah lainnya...