Siap Jalan-Jalan? Ini 7 Benda yang Wajib Ada di Ransel Kamu
MAGENTA -- Setelah dua tahun pandemi, akhirnya beberapa negara mulai membuka perbatasannya. Siapa nih yang sudah tidak sabar untuk kembali jalan-jalan?
Menyiapkan barang-barang yang penting untuk kita bawa untuk perjalanan bisa jadi hal yang menjemukan. Daftarnya mungkin sangat panjang bagi sebagian orang.
Tapi, kami membuat daftar tujuh benda yang wajib kamu bawa ketika bepergian. Jangan lupa masukkan tujuh benda ini dalam checklist kamu. Tentu saja barang yang harus kamu bawa tergantung perjalanan seperti apa yang akan kamu lakukan, tapi daftar ini berlaku untuk semua travelers, dilansir di NDTV.
.
.
7 Benda Wajib Ada di Tas Saat Bepergian
1. Sunscreens
Ke mana pun kamu pergi, tabir surya adalah produk kecantikan paling penting untuk ditambahkan ke daftar. Apakah tujuan kamu pegunungan atau pantai, ada tabir surya yang berbeda untuk semua kondisi cuaca tergantung pada radiasi matahari.
Ada tabir surya berbasis minyak untuk kulit kering yang umum di daerah perbukitan dan tabir surya tahan air untuk menyelam ke lautan. Jadi pilih tabir surya yang sempurna untuk perjalanan kamu.
2. Bantal perjalanan dan masker mata
Tidak masalah jika kamu bepergian ke luar negeri dengan pesawat atau sekadar bepergian dengan sekelompok teman, bantal perjalanan dan masker mata menjamin kamu tidur nyenyak selama delapan jam. Bantal perjalanan juga membantu ketika kamu berencana berkemah dan kantong tidur berfungsi sebagai kasurmu Jadi, jangan lupa untuk menambahkan bantal traveling yang lembut dan penutup mata ke tas ransel kamu.
BACA JUGA: Berencana Traveling? Tiga Minyak Esensial Ini Wajib Masuk Tas Kamu