Bacaan Doa Sesudah Wudhu, Lengkap dengan Niatnya
MAGENTA -- Wudhu dilakukan apabila hendak melaksanakan sholat ataupun ibadah-ibadah lain. Definisi wudhu adalah membersihkan anggota tertentu, atau pekerjaan tertentu yang diawali dengan niat, yaitu membasuh muka, tangan, dan kaki serta mengusap kepala.
Muhammad Ajib dalam Fiqih Wudhu terbitan Rumah Fiqih mengatakan wudhu adalah salah satu cara menghilangkan hadas kecil.
Dalam kitab Mughnil Muhtaj Ilaa Ma’rifati Ma’aani Alfadzi al-Minhaj, secara istilah syar’i menurut Imam Asy-Syarbini, wudhu menurut istilah syar’i adalah aktivitas khusus yang diawali dengan niat. Di dalam kitab al-Majmu’ Syarh al-Muhadzdzab karya Imam an-Nawawi (w. 676 H) disebutkan disunnahkan melafadzkan niat wudhu sebelum berwudhu.
.
.
Niat Wudhu
نَوَيْتُ اْلوُضُوْءَ لِرَفْعِ اْلحَدَثِ اْلأَصْغَرِ|لِلطَّهَارَةِ عَنِ اْلحَدَثِ اْلأَصْغَرِ|لِلطَّهَارَةِ لِلصَّلاَةِ فَرْضًا لِلَّهِ تَعَالَى
Nawaitul whuduua liraf'il hadatsil asghari fardal lillaahi ta'aalaa
Artinya:
“Saya niat wudhu untuk menghilangkan hadas kecil/agar suci dari hadas kecil/agar suci untuk melaksanakan shalat fardhu karena Allah Ta’ala.”
BACA JUGA: Doa Qunut Arab, Latin Beserta Artinya
Doa Sesudah Wudhu
أَشْهَدُ أَنْ لَا إلَهَ إلَّا اللهَ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُولُهُ اللَّهُمَّ اجْعَلْنِي مِنَ التَّوَّابِينَ وَاجْعَلْنِيْ مِنْ الْمُتَطَهِّرِينَ سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ وَبِحَمْدِكَ أَشْهَدُ أَنْ لَا إلَهَ إلَّا أَنْتَ أَسْتَغْفِرُكَ وَأَتُوبُ إلَيْكَ وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَآلِ مُحَمَّدٍ
Asyhadu al laa ilaaha illallah wahdahu laa syariika lah, wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu wa rasuuluhu. Allahumma ij’alni minat tawwaabiina waj’alni minal mutathahhiriin. Subhaanaka allahumma wa bihamdika asyhadu al laa ilaaha illa nta astaghfiruka wa atuubu ilaik. Wa shallallahu ‘ala sayyidina Muhammad wa `aali Muhammad.
Artinya:
“Aku bersaksi tiada Tuhan selain Allah, dan tiada sekutu bagi-Nya, dan aku bersaksi bahwa sesungguhnya Nabi Muhammad adalah hamba dan utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku sebagian dari orang-orang yang bertaubat, dan jadikanlah aku sebagian dari orang yang suci. Maha suci engkau Ya Allah, dan dengan memuji-Mu. Aku bersaksi tiada Tuhan selain Engkau, aku meminta ampunan pada-Mu, dan bertaubat pada-Mu. Semoga berkah rahmat Allah senantiasa terlimpahkan pada nabi Muhammad dan keluarganya.”
Berikut syarat sah wudhu, dikutip dari Panduan Shalat Praktis dan Lengkap oleh Ust. Syaifurrahman El-Fati.
BACA JUGA: Doa Sebelum dan Sesudah Makan, Lengkap dengan Artinya
Syarat Sah Wudhu
a. Islam.
b. Tamyiz, yakni bisa membedakan baik buruknya suatu pekerjaan.
c. Tidak berhadats besar.
d. Menggunakan air suci lagi mensucikan.
e. Tidak ada sesuatu yang menghalangi air sampai ke anggota wudhu, misalnya getah, cat, dan sebagainya.
f. Mengetahui mana yang wajib (fardhu) dan mana yang sunah.
BACA JUGA:
Ketika Sunan Gunung Jati Diminta Menebak Perempuan Hamil oleh Kaisar China
Doa Sayyidul Istighfar Bahasa Arab, Latin, Arti, dan Keutamaannya
Bacaan Doa Setelah Sholat Fardhu Lengkap dan Artinya
Doa Sebelum Tidur dan Bangun Tidur, Arab, Latin Beserta Artinya
Bacaan Wirid Sesudah Sholat Fardhu Lengkap
Ngeyel, Soeharto Ogah Pakai Rompi Antipeluru Saat Kunjungi Bosnia pada 1995
Dahsyat! Bumi Ternyata Menyimpan Energi Setara 25 Miliar Bom Atom