KBRI Colombo Promosikan Pariwisata Indonesia ke Wisatawan Sri Lanka
MAGENTA -- Antusias wisatawan Sri Lanka yang ingin mengunjungi Indonesia cukup tinggi. Hal tersebut dapat dilihat dari hadirnya 30 perusahaan jasa perjalanan (travel agent) pada acara Promosi Pariwisata Indonesia yang dilaksanakan di Ruang Riptaloka, KBRI Kolombo, Sri Lanka, Jumat (1/9/2023).
Para pengusaha travel Sri Lanka menyampaikan harapan agar lebih banyak penawaran paket-paket wisata di Indonesia dengan harga yang menarik serta berharap adanya pengurangan biaya visa bagi para calon wisatawan asal Sri Lanka yang ingin berkunjung ke Indonesia.
BACA JUGA: Kisah Soedirman: Guru SD yang Jadi Panglima Besar Tentara Keamanan Rakyat
.
Pada sambutannya, Duta Besar RI untuk Sri Lanka merangkap Maladewa, Dewi Gustina Tobing, menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi atas kehadiran para peserta undangan.
“Banyaknya perusahaan yang mengikuti acara ini mencerminkan antusiasme tinggi dari pelaku usaha wisata travel agents Sri Lanka, untuk meningkatkan kunjungan (outbound) wisatawan asal Sri Lanka ke Indonesia." kata Dewi dikutip dari kemlu.go.id, Senin (4/9/2023).
Acara tersebut juga dihadiri oleh Laras Tours Indonesia (LTI) yaitu perusahaan travel agent dari Indonesia, yang berkesempatan menyampaikan paparan tentang potensi beberapa destinasi wisata di Indonesia dengan paket-paket yang sangat menarik.
CEO LTI Satiti Handini menyampaikan beberapa potensi destinasi wisata di Indonesia, seperti Labuan Bajo, Mandalika, Danau Toba, Yogyakarta dan Jawa Tengah (Borobudur), Bandung, serta Bali. Destinasi wisata tersebut sebenarnya dapat diperoleh para wisatawan Sri Lanka dengan harga relatif bersaing dibandingkan dengan beberapa destinasi wisata favorit lainnya di Asia Tenggara.
Untuk itu, kata Satiti, LTI serta para pelaku usaha wisata di Indonesia akan berupaya terus menjalin kontak dan bekerja sama dengan rekan travel agent di Sri Lanka guna mempromosikan destinasi wisata di Indonesia dengan harga yang sangat menarik.
BACA JUGA:
▶ Pesawat Jatuh Kolombia, Kisah 4 Anak Bertahan Hidup 40 Hari di Hutan Amazon
▶ Kisah Pak AR Dicuekin di Irak karena Ogah Mengutuk Iran
▶ (VIDEO) SEA Games 2023: Respek! Momen Pelari Singapura Berbagi Air pada Atlet Lari Indonesia
▶ Setiap Muslim Wajib Sholat, Ini Dalil tentang Perintah Sholat
▶ Cerita Gubernur Ali Sadikin Naik Haji dan Sholat di Dalam Ka'bah